SMPS IT Darul Mukmin Karimun Juara 1 Futsal di SMA Cahaya, Menang Dramatis Saat Adu Penalti Lawan Tim Terkuat di Karimun

YDMK – Tim futsal Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Darul Mukmin meraih juara satu, dalam turnamen futsal tingkat SMP sederajat, yang digelar SMA Cahaya.

Prestasi juara satu itu didapat setelah pertandingan final mempertemukan tim futsal SMPIT Darul Mukmin, melawan tim futsal SMP Negeri 1 Karimun pada Jumat kemarin (31/10/2025).

Kemenangan tim futsal SMPIT Darul Mukmin diperoleh melalui adu penalti, karena hingga babak kedua berakhir, menghasilkan skor imbang 2-2.

Keunggulan masih berpihak pada tim SMPIT Darul Mukmin saat adu penalti berlangsung, Argani Damsyik Malaya berhasil menyelamatkan gawang yang dijaganya dan menepis semua tendangan tim lawan, sehingga menghasilkan skor 2-0 dan kemenangan bagi tim futsal SMPIT Darul Mukmin.

Penyerahan hadiah lomba kemudian dilakukan pada Senin pagi (3/11/2025) di SMA Cahaya Kelurahan Baran Barat Kecamatan Meral.

Kepala SMPIT Darul Mukmin, Muhammad Al Husari mengaku bangga atas perolehan juara dari tim futsal anak didiknya.

“Sangat bangga, senang, dan campur aduk rasanya, karena anak-anak bisa membanggakan nama SMPIT Darul Mukmin,” ujar Muhammad Al Husari.

Dia mengaku optimis ketika tim futsal terbaik dari SMPIT Darul Mukmin mengikuti turnamen di SMA Cahaya. Dengan berbekal latihan rutin dan disiplin serta kerja keras, sehingga pada akhirnya membuahkan hasil yang diharapkan.

Dari perolehan juara 1 itu, tim futsal SMPIT Darul Mukmin berhak membawa pulang hadiah, berupa medali, sertifikat dan uang pembinaan.

Dikatakan Muhammad Al Husari, dia selalu menekankan kepada para anak didiknya yang mengikuti turnamen futsal, agar melaksanakan latihan dengan serius, disiplin,dan tentunya mendengarkan arahan dari pelatih.

“Harus dapat bermain dengan baik dari hari kemarin, serta dermain dengan semangat, baik, dan rapi,” pesannya.

Muhamamd Al Husari berharap, agar cara permainan anak-anak didiknya kedepan mampu mencapai level atau tahap yang lebih bagus lagi, sehingga mendapatkan hasil yang lebih baik lagi.

Sementara itu, pelatih tim futsal SMPIT Darul Mukmin, Wahyudi mengatakan, persiapan para pemain sebelum menjalani pertandingan dilaksanakan dalam bentuk mempersiapkan fisik dan mental untuk menjalani pertandingan.

Saat pertandingan final bertemu dengan salah satu tim yang disebut-sebut sebagai tim terkuat di Karimun, yakni SMP Negeri 1 Karimun, Wahyudi hanya memberikan motivasi kepada para pemain yang diasuhnya, dengan mengajak untuk membuat sejarah bagi SMPIT Darul Mukmin dan bagi Kabupaten Karimun.

“Dari motivasi ini alhamdulillah anak-anak sangat termotivasi, mainnya sangat disiplin dan bagus,” kata Wahyudi.

Sehingga saat pertandingan final dan drama adu penalti, Wahyudi kemudian sudah membaca bagaimana trik untuk mengalahkan tim lawan, yakni dengan pendekatan taktik yang berbeda dari pertandingan sebelumnya.

Selain itu kata Wahyudi, tentunya menjaga fokus dan mental pemain, sehingga tim futsal SMPIT Darul Mukmin tampil luar biasa dan tanpa takut sedikitpun.

“Kemenangan ini memang sangat dramatis, ada suatu momen sebelum penalti dimulai, tim pelatih khusus sempat menarik dan memberikan arahan khusus kepada penjaga gawang SMPIT Darul Mukmin, Argani Damsyik Malaya, agar tetap fokus dan membaca arah tendangan dengan benar. Alhamdulillah arahan itu dijalankannya dengan baik dan benar, sehingga meraih kemenangan dengan skor 2-0,” pungkasnya.

About The Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *